Perbedaan Kabel NYA, NYM, dan NYY

Loading

Kabel listrik merupakan komponen vital dalam sistem instalasi rumah. Dari sekian banyak jenis kabel yang tersedia, NYA, NYM, dan NYY adalah tiga jenis yang paling umum digunakan. Meski sekilas mirip, ketiganya memiliki karakteristik dan fungsi yang berbeda. Yuk, kenali perbedaan kabel NYA, NYM, dan NYY agar Anda tidak salah pilih saat instalasi listrik di rumah!

1. Kabel NYA (Single Core, PVC)

Kabel NYA merupakan kabel berinti tunggal dengan lapisan isolasi PVC. Kabel ini sering digunakan untuk instalasi listrik dalam ruangan, seperti rumah dan bangunan bertingkat, dengan syarat harus diletakkan dalam pipa atau conduit untuk perlindungan tambahan. Karena tidak memiliki pelindung luar, kabel ini tidak cocok untuk penggunaan di luar ruangan atau area yang lembap.

Karakteristik:

  • Inti tembaga tunggal (solid)
  • Isolasi tunggal berbahan PVC
  • Fleksibel, ringan, mudah dipasang
  • Tegangan: 450/750 Volt

Kelebihan :

Pemasangan mudah dan harga lebih murah

Kelemahan:

  • Tidak tahan terhadap kelembaban, panas, dan gangguan mekanis secara langsung
  • Harus dilindungi lagi dengan pipa atau conduit

Aplikasi Ideal: Instalasi dalam plafon, tembok, dan jalur kabel pendek, Kabel grounding

Temukan selengkapnya disini untuk produk kabel Supreme.

2. Kabel NYM (Multi Core, Double Insulated)

Kabel NYM memiliki dua hingga empat inti tembaga yang masing-masing dilapisi isolasi PVC, dan kemudian dibungkus kembali dengan lapisan luar PVC sebagai pelindung tambahan. Kabel ini cocok untuk instalasi dalam ruangan, baik di dinding maupun plafon, dan lebih aman dibandingkan NYA karena tahan terhadap gangguan mekanik ringan dan kelembapan.

Karakteristik:

  • 2–4 inti tembaga (solid atau serabut)
  • Isolasi ganda: inti + lapisan luar PVC
  • Lebih tebal dan kuat dari NYA
  • Tegangan: 300/500 Volt

Kelebihan: Lebih aman karena lapisan ganda
Tahan lembap, cocok untuk lingkungan indoor semi-basah


Kekurangan: Kurang cocok untuk instalasi langsung di luar ruangan


Aplikasi Ideal:
Instalasi listrik rumah tangga di dalam dinding atau plafon
Jalur kabel lampu dan stop kontak

3. Kabel NYY (Multi Core, Outdoor Rated)

Kabel NYY dirancang dengan lapisan pelindung PVC tebal yang membuatnya tahan terhadap kelembapan, panas, dan gangguan mekanik. Kabel ini sangat cocok digunakan untuk instalasi di luar ruangan maupun ditanam langsung dalam tanah, asalkan tetap diberikan pelindung tambahan seperti pipa PVC atau ducting untuk keamanan jangka panjang.

Karakteristik :

  • Inti tembaga solid/serabut
  • Isolasi ganda (PVC) lebih tebal dan kuat dari NYM
  • Tahan tikus dan tekanan fisik
  • Tegangan: 0,6/1 kV

Kelebihan : Cocok untuk luar ruangan dan instalasi langsung di tanah (dengan pelindung pipa)
Lebih kuat dan tahan cuaca

Aplikasi Ideal: Instalasi outdoor
Kabel dari panel utama ke subpanel atau beban besar

Kekurangan : “Lebih kaku dan mahal dibanding NYM atau NYA
Proses pemasangan lebih rumit

Dari Perbedaan Kabel NYA, NYM dan NYY, Mana yang Paling Tepat?

Jenia KabelLokasi PemsanganKelebihanKekurangan
NYADalam Ruangan (dalam pipa)Murah, RinganTidak tahan air & tikus
NYMDalam Ruangan (tanpa pipa aman)Tahan LembapTidak cocok outdoor
NYYLuar ruangan atau ditanam dalama tanahTahan cuaca, kuatMahal & kaku
  • NYA cocok untuk instalasi ringan dan grounding (asal dalam pipa)
  • NYM cocok untuk instalasi umum indoor (dinding, plafon)
  • NYY cocok untuk kabel utama atau luar rumah (misalnya ke pompa air, pagar otomatis, dll.)

Jadi, jika Anda sedang mencari tempat jual kabel Supreme yang terpercaya, kami siap membantu Anda dari konsultasi hingga pengiriman cepat. Klik tombol WhatsApp berikut untuk chat langsung dengan tim sales kami:

Chat WhatsApp Sekarang +62 812-9859-5456

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Comment

Open Sidebar
Shop
Search
Account
0 Cart
Shopping Cart

Your cart is empty

You may check out all the available products and buy some in the shop

Return to shop